12 Mar 2022

Review RESET THE SKIN di Kulit Sensitif

RESET THE SKIN Review
Hai hai. Kali ini aku mau share review skincare lagi. Aku ini punya concern ke mencerahkan kulit, menyamarkan bekas jerawat, dan skin texture kan. Nah aku tertarik cobain 4 produknya RESET THE SKIN yang fokusnya ke eksfoliasi kulit, yaitu 2% BHA Pore-refining Exfoliant, 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum, 1% Actosome Retinol Serum, dan 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum. Apalagi RESET THE SKIN punya formula yang alchohol free, no fragrance, cruelty free dan sudah terdaftar di BPOM. Sekalian aja aku coba 4 produknya dan mengulik apa perbedaan serta keunggulan dari masing-masing produk. Aku sudah coba pakai selama 2 minggu. Penasaran sama reviewnya? Baca sampai habis ya.

Sebelum ke pembahasan produknya, aku mau kasih tahu dulu nih packagingnya RESET THE SKIN yang super gemes ini,

RESET THE SKIN Review
RESET THE SKIN Review
RESET THE SKIN Review
Jadi produknya datang dengan kemasan box seperti foto di atas. Cantik banget dan eye catching warnanya. Terus waktu dibuka keempat produknya ditaruh didalam pouch pink neon dengan beberapa printilan antara lain handuk wajah, 3 biji scrunchies dan 1 booklet tentang info produk.

2% BHA PORE-REFINING EXFOLIANTRESET THE SKIN 2% BHA Pore-refining Exfoliant Review

MANFAAT
Mengeksfoliasi kulit mati hingga ke pori-pori
Mencerahkan kulit
Menghaluskan tekstur kulit
Meningkatkan kelembapan kulit
Sebagai antioksidan
Menenangkan kulit dan meredakan kemerahan

KANDUNGAN UTAMA
2% BHA – Beta Hydroxy Acid (Salicylic Acid), Green tea extract, Sodium Hyaluronate

CARA PAKAI
Untuk pagi dan malam hari

NETTO
100 ml

RESET THE SKIN 2% BHA Pore-refining Exfoliant Review
KEMASAN
RESET THE SKIN 2% BHA Pore-refining Exfoliant datang dengan kemasan box warna hitam. Masing-masing produk RESET THE SKIN punya identitas warna untuk membedakan produknya. Dan RESET THE SKIN 2% BHA Pore-refining Exfoliant warna identitasnya adalah hitam. Untuk kemasan produknya sendiri berupa botol plastik warna putih dan tutupnya warna hitam. Tutupnya tipe ulir tanpa seal dalam tapi menurutku kemasannya sudah cukup rapat dan nggak rawan tumpah atau pecah.

TEKSTUR, WARNA, AROMA DAN KESAN PEMAKAIAN
Tekstur RESET THE SKIN 2% BHA Pore-refining Exfoliant berupa cairan bening yang nggak beraroma. Mirip seperti air biasa tapi kalau sudah menyerap kulit terasa lembap. Cara pakainya tinggal tuang ke kapas dan ratakan ke kulit. Walaupun dianjurkan untuk dipakai di pagi dan malam hari, tapi aku prefer pakai di malam hari aja mengingat kulitku sensitif. Waktu dipakai nggak ada rasa tingling/ cekit-cekit, panas, gatal, atau reaksi alergi. Besoknya tekstur kulit jadi terlihat mulus dan pori-pori jadi rapat.

10% NIACINAMIDE + 2% ALPHA ARBUTIN BRIGHTENING SERUMRESET THE SKIN 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum Review
MANFAAT
Sebagai antioksidan
Mencerahkan kulit kusam
Menyamarkan noda hitam
Melindungi kulit dari sinar matahari
Mencegah bekas jerawat

KANDUNGAN UTAMA
10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin

CARA PAKAI
Untuk pagi dan malam hari

NETTO
30 ml


RESET THE SKIN 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum Review
KEMASAN
RESET THE SKIN 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum warna identitasnya adalah hijau neon. Jadi warna kemasannya didominasi warna putih dan hijau neon juga. Serum ini dikemas dalam botol plastik ukuran 30 ml dengan tutup pump warna putih. Di lubang pump ada seal plastik yang mencegah produk yang mungkin tertinggal di sekitar pump untuk menguap.

TEKSTUR, WARNA, AROMA DAN KESAN PEMAKAIAN
Tekstur RESET THE SKIN 10% Niacinamide + 2% Alpha Arbutin Brightening Serum berupa cairan bening yang nggak terlalu cair dan nggak terlalu kental serta nggak beraroma. Dalam sekali pump produk yang keluar bisa seukuran 1 buah kacang mete. Cukup banyak untuk takaranku tapi kalau dipakai di leher juga produknya jadi nggak ada yang terbuang. Aku biasanya pakai serum ini di pagi hari kemudian dilayer dengan sunscreen. Saat pertama pakai nggak ada reaksi aneh di kulitku. Aku merasanya nyaman-nyaman aja dan serum ini memberikan kelembapan walaupun kemampuan melembapkannya terhitung ringan bagiku.


1% ACTOSOME RETINOL SERUMRESET THE SKIN 1% Actosome Retinol Serum Review

MANFAAT
Mempercepat pergantian sel baru
Antioksidan
Mempercepat pertumbuhan kolagen
Mengembalikan elastisitas kulit
Mengurangi kerutan dan garis halus
Mencerahkan kulit
Memudarkan noda hitam
Memperbaiki tekstur kulit dan jerawat
Melembapkan dan merawat kulit kering
Menenangkan kemerahan di kulit
Mengurangi inflamasi
Memperkuat skin barrier

KANDUNGAN UTAMA
1% Actosome Retinol, Aloe Vera Extract, Vitamin E

CARA PAKAI
Untuk malam hari
Jangan di-layer dengan produk acid-based

NETTO
30 ml

RESET THE SKIN 1% Actosome Retinol Serum Review
KEMASAN
RESET THE SKIN 1% Actosome Retinol Serum identitas warnanya adalah neon pink. Hampir sama dengan serum Niacinamide warna hijau tadi, serum ini dikemas dalam botol plastik dengan tutup pump. Bedanya, pumpnya warna pink mengikuti identitas warnanya. Di lubang pumpnya ada seal plastiknya juga. Sebenernya nggak apa-apa kalau seal-nya dibuang. Tapi aku prefer tetap pakai sealnya supaya produknya lebih tersimpan dengan baik.

TEKSTUR, WARNA, AROMA DAN KESAN PEMAKAIAN
Tekstur RESET THE SKIN 1% Actosome Retinol Serum berupa cairan warna putih susu yang nggak terlalu cair dan nggak terlalu kental juga. Terus serum ini nggak beraroma. Nah karena merupakan skincare retinol untuk beginner, jadi pakainya untuk malam hari aja dengan pola pemakaian 1 kali seminggu di awal pemakaian dan kemudian dirutinkan jadi 2-3 kali seminggu. Waktu pakai ini aku nggak merasakan tingling/ cekit-cekit/ panas/ gatal sama sekali karena kulitku sudah kenal dengan retinol. Besok paginya tekstur kulitku jadi membaik dan nggak kelihatan ada kulit mengelupas atau jerawat yang muncul.


2% ACTOSOME RETINOL SKIN-RESTORING SERUMRESET THE SKIN 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum Review

MANFAAT
Mempercepat pergantian sel baru
Antioksidan
Mempercepat pertumbuhan kolagen
Mengembalikan elastisitas kulit
Mengurangi kerutan dan garis halus
Mencerahkan kulit
Memudarkan noda hitam
Memperbaiki tekstur kulit dan jerawat
Melembapkan dan merawat kulit kering
Menenangkan kemerahan di kulit
Mengurangi inflamasi
Memperkuat skin barrier

KANDUNGAN UTAMA
2% Actosome Retinol, Aloe Vera Extract, Vitamin E

CARA PAKAI
Untuk malam hari
Jangan di-layer dengan produk acid-based

NETTO
30 ml

RESET THE SKIN 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum Review
KEMASAN
RESET THE SKIN 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum warna identitasnya adalah merah, menandakan kalau serum ini kandungannya yang paling keras. Serum ini dikemas dalam botol plastik dengan tutup pump warna merah. Punya seal di lubang pump juga.

TEKSTUR, WARNA, AROMA DAN KESAN PEMAKAIAN
Dari segi tekstur, 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum terlihat mirip dengan 1% Actosome Retinol Serum. Warna cairannya putih susu dan nggak beraroma. Karena kandungan Actosome Retinolnya lebih banyak jadi perbedaannya terlihat dari reaksi kulitku. Aku pakai dengan takaran 1 pump dan nggak dibarengin produk lain. Nggak ada reaksi tingling/ cekit-cekit/ panas/ gatal/ alergi sama sekali, tapi karena kandungan retinolnya lebih banyak besok paginya kulitku muncul jerawat merah walaupun nggak terlihat ada kulit yang mengelupas. Mungkin karena di hari sebelumnya aku pakai 1% Actosome Retinol Serum (pink) juga jadi reaksinya berlebihan. Tapi setelah aku kasih jeda pemakaian dengan 1% Actosome Retinol Serum, hasilnya kulitku nggak auto keluar jerawat pakai ini. Reaksinya lebih kalem.

Hasil Pemakaian RESET THE SKIN
HASIL PEMAKAIAN
Waktu coba keempat produk RESET THE SKIN ini, aku pakainya bergantian nggak langsung sekaligus. Jadi misal hari ke-1 aku pakai Niacinamide serum di pagi hari dan toner di malam hari, hari ke-2 aku pakai 1% Actosome Retinol Serum di malam hari aja, atau 2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum di malam hari aja. Aku sangat berhati-hati waktu cobain karena pengen lihat satu-satu kemampuan dan manfaat yang terlihat di kulitku. Dan aku nggak layering dengan sesama produk RESET THE SKIN lainnya karena nggak mau over exfoliate. Setelah 2 minggu cobain dengan pola selang-seling, di foto after kulitku kelihatan lebih cerah, tekstur kulit lebih baik dan bekas jerawat kelihatan memudar. Walaupun ada noda kehitaman yang masih membandel, tapi keempat produk RESET THE SKIN ini bekerja dengan baik di kulitku dan nggak ada reaksi over exfoliate sama sekali.


Overall, aku suka sama 4 produk RESET THE SKIN ini terutama BHA Toner dan 1% Actosome Retinol Serum. Selain formulanya termasuk mild di kulit sensitifku, produk RESET THE SKIN sudah paraben free, cruelty free, alcohol free, fragrance free dan terdaftar di BPOM. Kamu yang pengen coba chemical exfoliator dengan kandungan yang mild, produk RESET THE SKIN bisa jadi opsi.





Demikian reviewku tentang 4 produk RESET THE SKIN. Aku harap reviewku bisa membantu dan jadi referensi buat kamu. Terima kasih sudah baca dan sampai jumpa di review berikutnya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


© Copyrighted and Designed by . All rights reserved.