10 Jan 2026

Mau Renovasi Rumah? Baca 5 Tips Ini Dulu Biar Nggak Nyesel

tips renovasi rumah
Sumber: Freepik.com

Banyak orang mikir renovasi rumah itu lebih gampang, padahal kenyataannya nggak kalah ribet dari beli rumah baru. Bahkan biaya renovasi rumah dibanding beli rumah baru sering kali cuma beda tipis. Selain kita harus tahu struktur bangunan rumah sekarang dan peletakan instalasi listrik dan air supaya nggak salah posisi, harga material yang naik diam-diam sampai biaya tukang yang suka membengkak bisa bikin dompet kaget iya, stres juga iya. 

5 Tips Renovasi Rumah

Makanya, baik kamu yang berencana renovasi maupun yang masih fokus cara menabung untuk beli rumah, kamu harus tahu 5 tips renovasi rumah ini:

1. Rencanakan anggaran dan scope Kerja (Lingkup Renovasi)

Perencanaan anggaran dan scope kerja adalah dua hal yang nggak boleh dilewatkan saat mau renovasi rumah. Renovasi rumah nggak bisa sekedar nyebut harga anggaran biaya, tapi harus benar-benar direncanakan dengan matang. Kamu juga harus sudah merencanakan bagian mana yang direnovasi, pekerjaan kecil dan detail teknisnya untuk meminimalisir waktu renovasi tepat waktu dan sesuai anggaran.
Banyak proyek renovasi jadi membengkak biayanya atau molor waktunya gara-gara dua hal ini nggak disiapkan dari awal apalagi kalau kamu mau pakai tukang harian. Jangan sampai di tengah prosesnya kamu kaget “loh kok biaya renovku jadi tambah dari perkiraan?”.

2. Pilih Desain dan Kontraktor yang Tepat

Kamu punya inspirasi desain rumah yang estetik di Pinterest dan mau mewujudkannya di rumahmu? Boleh banget. Tapi pastikan dulu nih desain estetik harus sejalan dengan kebutuhan dan gaya hidup keluargamu.
Jangan sampai rumah terlihat bagus tapi nggak nyaman buat kamu dan keluarga. Terutama penyesuaian ke struktur rumah yang ada saat ini. Nah, disini kamu harus pakai kontraktor/ arsitek yang tepat.
Kamu mau cari tukang sendiri? Boleh aja kok. Tapi pastikan dulu pengalamannya supaya minim drama. Saranku sih kalau ada budget lebih, serahkan ke kontraktor/ arsitek berpengalaman supaya lebih santai saat renovasi dari awal pengerjaan sampai serah terima.

3. Rencanakan Strategi Pengadaan Material dan Manajemen Waktu

Renovasi rumah sering gagal bukan karena desain, tapi karena pengadaan material yang berantakan dan manajemen waktu yang buruk. Pastikan kamu sudah survey dulu untuk material yang ingin dipakai dan cek harganya secara berkala karena harga bahan bangunan cepat banget naiknya.
Beli bahan utama lebih awal dan siapkan beberapa persen stok lebih secukupnya untuk jaga-jaga jika ada material yang rusak karena aku punya pengalaman renov terhambat karena stok kosong dan harga materialnya naik. Waktu renov molor tapi bayar tukang harian tetap jalan.
Boncos banget. Disini kamu harus punya Rencana Anggaran Biaya (RAB) beserta manajemen waktu renovasi. Dengan begitu biaya renovmu jadi nggak membengkak.

4. Pengawasan Pelaksanaan dan Antisipasi Masalah Tak Terduga

Renovasi rumah nggak bergantung di desain yang keren dan kontraktor berpengalaman aja, tapi pengawasan pelaksanaan juga penting! Jangan ragu buat sering-sering cek progres renovasi rumah, mulai dari kualitas kerja tukang, kesesuaian material, sampai detail kecil yang sering luput.
Sudah sesuai nggak sama desain yang kamu mau. Kamu juga harus antisipasi dengan masalah tak terduga seperti cuaca yang nggak bersahabat, bahan material datang terlambat atau perubahan ukuran desain. Hal-hal itu nggak jadi masalah asal kamu sudah punya plan B dan dana cadangan supaya nggak panic karena kamu mungkin butuh bongkar ulang atau jadi tambah material.

5. Serah Terima dan Jaminan Kualitas Pasca-Renovasi

Tahap akhir renovasi rumah sering dianggap sepele, padahal serah terima dan jaminan kualitas pasca-renovasi justru menentukan kepuasan jangka panjang.
Pastikan kamu mengecek hasil renovasi rumah secara detail saat serah terima, mulai dari kerapian finishing, fungsi instalasi listrik dan air, hingga kesesuaian dengan desain gambar kerja.
Jangan lupa untuk minta garansi pekerjaan renovasi dari tukang maupun kontraktor, supaya kalau ternyata muncul masalah setelah renovasi selesai, kamu tetap aman, tenang, dan rumah impian benar-benar siap ditempati tanpa kejutan yang bikin senewen.


Setelah baca tips renovasi rumah diatas, sudah kebayang belum ribetnya? Renovasi rumah memang selalu ada ribetnya sih. Kalau males ribet renovasi rumah lama, menurutku saatnya kamu berpikir untuk membeli rumah baru aja.
Walaupun kadang yang bikin mundur itu bukan harganya, tapi bayangan ribetnya adaptasi dan penyesuaian ke depan. Nyaman nggak lingkungannya, oke nggak aksesnya. Di tengah semua pertimbangan itu, wajar kalau akhirnya kita mulai memilah, mana hunian yang rasanya paling masuk akal buat dijalanin ke depan. Bukan cuma soal sekarang, tapi juga soal ritme hidup yang pelan-pelan berubah. Tentang pagi yang lebih teratur, akhir pekan yang nggak terlalu ribet, dan keseharian yang penginnya terasa lebih ringan. Dari banyak pilihan yang mungkin muncul di kepala, memilih rumah di kawasan Summarecon Tangerang boleh jadi opsi nih buat kamu. Bukan sebagai keputusan yang harus buru-buru, tapi sebagai langkah awal buat membayangkan hidup ke depan dengan lebih tenang, versi keluarga kecil yang lagi tumbuh bareng.

summarecon tangerang
Sumber: summarecontangerang.com

Meski sama sama di Tangerang, Summarecon Tangerang dan Summarecon Serpong adalah dua hal yang berbeda. Sebagai pengembangan ke-9 dari Summarecon Group dengan konsep ”Six Lakes, One Vibrant City”, Summarecon Tangerang menghadirkan 6 danau besar, boulevard luas dan jalur pedestrian yang nyaman untuk aktivitas harian.
 

Lokasinya juga strategis, sekitar 200 meter dari Akses Tol Bitung (Tol Jakarta–Tangerang) dan sekitar 15 menit dari Summarecon Serpong. Dilengkapi berbagai fasilitas seperti Salero Denai, Kopi Q, Winpadel, marketing gallery dengan SKPLU, hingga rencana hadirnya Summarecon Mall Tangerang.
 

Dengan pilihan hunian yang mengusung konsep rumah tumbuh modern tropis dilengkapi dengan fasilitas one gate system, clubhouse, kolam renang, dan area bermain anak, rumah impian kamu pasti nyaman dan aman. Dengan dukungan dari bank nasional, pembayaran rumah juga makin mudah. Kalau ingin merasakan langsung suasananya, kamu bisa kunjungi rumah contoh di marketing gallery atau lokasi cluster Summarecon Tangerang, siapa tahu ini awal cerita dari rumah idamanmu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


© Copyrighted and Designed by . All rights reserved.